Terastoday.com,BOLMONG– Menjelang suksesi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024, KPU Kabupaten Bolmong menggelar Media Gathering bersama insan pers. Kamis (13/6/2024).
Kegiatan yang dilaksanakan di Desa Lolak tersebut, melibatkan puluhan jurnalis dari berbagai perwakilan media online, media cetak serta jurnalis Televisi swasta.
Acara ini bertujuan untuk mempererat hubungan KPU Bolmong dengan media sebagai mitra strategis dalam menyampaikan informasi terkait tahapan Pilkada kepada masyarakat luas.
Dalam kesempatan itu, Sandi Satria Dama selaku ketua Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM KPU Bolmong mengatakan, bahwa acara ini merupakan upaya untuk lebih mendekatkan diri dengan media.
“Karena media adalah partner penting KPU Kabupaten Bolmong untuk menyampaikan apa yang dilakukan KPU terkait tahapan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024 kepada masyarakat,” ungkapnya.
Menurutnya, peran media menjadi salah satu indikator penting bagi lembaga negara seperti Komisi Pemilihan Umum. Termasuk dalam mensukseskan agenda pesta demokrasi.
“Dengan melibatkan media, maka semua tahapan Pilkada akan tersampaikan kepada pemilih dalam hal ini masyarakat Bolmong. Sehingganya ini penting dilakukan agar seluruh proses tahapan berjalan dengan baik,” terang Sandi.
Senada dengan Sandi, Ketua Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Bolmong Jalaluddin Kosasi. Ia menyebut, peran media sangat vital dalam menyebarkan informasi yang akurat dan mendidik masyarakat tentang setiap proses Pilkada.
Ia menekankan, sebagai mitra kerja, KPU Bolmong perlu menggandeng insan pers untuk menyampaikan sosialisasi dan kebijakan yang berkaitan dengan peraturan penyelenggaraaan Pilkada.
“Selain sosialisasi kepada masyarakat, langkah ini tentunya sebagai bentuk transparansi KPU Bolmong kepada setiap peserta Pemilukada guna mewujudkan demokrasi yang jujur dan adil,” pungkasnya.
Sebagai informasi, selain mengundang berbagai perwakilan insan pers, KPU Bolmong juga turut menghadirkan pemateri dari organisasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) terkait peran media dalam menangkal berita hoax seputar Pilkada Bolmong.
Editor: Chandra Mokoagow