Reza Adeputra Tohis menyerahkan Bukunya kepada Kadis Perpustakaan Bolmong

Kadis Perpustakaan Bolmong Apresiasi Peluncuran Buku ‘Islam Progresif Tan Malaka’ Karya Reza Adeputra Tohis

Terastoday.com, BOLMONG– Kepala Dinas Perpustakaan Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow, Sumarni Bonde menerima kunjungan Reza Adeputra Tohis, Kamis, (20/7/2023).

Dalam kunjungannya, selain silaturahmi, Reza bermaksud menyerahkan karyanya berupa buku yang berjudul “Islam Progresif Tan Malaka”.

Sumarni dalam sambutannya, sangat senang, bangga, dan mengapresiasi atas karya Reza Adeputra Tohis yang merupakan Putra Daerah Asli Bolaang Mongondow.

“Saya sangat senang sekali dikunjungi oleh putra daerah yang memiliki karya, terlebih berupa buku. Karna kita ketahui bersama bahwa literasi di daerah kita sangat rendah. Tetapi dengan lahirnya karya dari Reza ini, tentunga memberikan spirit baru bagi generasi muda di Kabupaten Bolaang Mongondow”. ujar Sumarni

Baca Juga: Reza Adeputra Tohis Rilis Buku Islam Progresif Tan Malaka 

Selain itu, Mursidin Mokobombang selaku kabid pengembangan perpustakaan menyampaikan bahwa, karya Reza Adeputra Tohis yang juga merupakan dosen IAIN Manado adalah karya yang luar biasa karena konsentrasi pada pengembangan pemikiran Islam. Mursidin juga berharap kedepannya ada kerjasama yang baik dengan penulis untuk mempublikasikan buku Islam Progreaif Tan Malaka.

“Buku ini merupakan karya yang sangat luar biasa bagi saya, terlebih penulis adalah putra asli Bolmong yang berasal dari Lolak. Karena yang saya ketahui bahwa Tan Malaka merupakan tokoh komunis, tetapi dengan lahirnya karya Eca (sapaan akrab) memberikan pengetahuan baru bagi saya, ternyata melalui kajian yang mendalam Eca mampu menjelaskan esensi Islam dalam gerakan Tan Malaka. Saya juga berharap adinda Eca bisa bekerjasama yang baik dengan pihak perpustakaan untuk publikasi bukunya agar bisa membuming dan menjadi bahan bacaan di perpustakaan-perpustakaan desa yang berada di wilayah Bolaang mongondow”. Ujar Mursidin

Mursidin melanjutkan, selain sebagai akademisi, Reza Adeputra Tohis juga merupakan mitranya sebagai presidium KAHMI Kabupaten Bolaang Mongondow.

“Eca selain dosen di IAIN, juga merupakan rekan saya sebagai presidium KAHMI Bolmong. Saya sangat bangga atas prestasi yang diperoleh oleh Eca. Dengan lahirnya buku ini, tentunya saya berharap dapat menjadi pemantik bagi generasi Bolmong untuk bisa berkarya terlebih dalam bentuk buku”. lanjut Mursidin

Baca Juga: Iskandar Kamaru Tanggapi Aksi Mahasiswa Terkait PETI Tobayagan

Dalam keterangannya, Reza Adeputra Tohis juga menjelaskan bahwa penyerahan buku yang dilakukan, merupakan kali keduanya menyerahkan buku di perpustakaan.

“Ini kali kedua saya menyerahkan buku di perpustakaan, pertama di perpustakaan kampus IAIN Manado dan kedua di perpustakaan daerah Bolmong. Penyerahan karya perdana saya ini, merupakan komitmen dan janji saya terhadap daerah Bolaang Mongondow raya sebagai bentuk pengabdian. Semoga karya ini bisa membawa spirit baru bagi anak-anak Bolmong kedepan dan menjadi bagian dari pengembangan literasi di Bolaang Mongondow”. tutup Reza

Check Also

Sangadi Doloduo Tiga Lantik Lima Perangkat Desa Hasil Penjaringan dan Mutasi Jabatan

Terastoday.com,BOLMONG– Sangadi (kepala desa.red) Doloduo Tiga, Kecamatan Dumoga Barat, Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) melantik tiga …